.

Rekoleksi di Mentul 8-9 Maret 2014

Halloo kembali lagi dengan akuuu 
Di kesempatan kali ini akuu mau share pengalaman, yak tepat nya tanggal 8-9 Maret 2014 lalu, Aku dan teman-teman Kelas IX mengikuti Kegiatan Rekoleksi yang diadakan Sekolah.. Acara ini bertujuan untuk aku dan teman-teman agar siap menghadapi Ujian Nasional mendatang. smiley

Yuk langsung aja 

Tepat pukul 14.30 WIB aku berangkat dari rumah untuk menuju ke Mentul Ijo (Mentul Ijo adalah salah satu tempat untuk Pembudidayaan Tanaman, Edukasi Konversasi Lingkungan Hidup, Edukasi Pertanian Terpadu) . Sampai disana aku dan teman-teman langsung bersiap menerima Season I. Disana kita dibimbing oleh Pak Nanang a.k.a Johannes Bhakti Agustyawan, Beliau adalah Motivator dan Trainer asal Malang yang di percaya Sekolah untuk membimbing kita di acara Rekoleksi ini.



(Pak Nanang a.k.a Johannes Bhakti Agustyawan)

Disana kita dibimbing ajar fokus untuk belajar & menghilangkan hambatan dalam belajar agar kita lebih tenang dalam belajar dan selalu fokus. Pak Nanang juga mengajari kita beberapa tepuk-tepuk diantara tepuk fokus,tepuk prestasi,tepukk ... apalagi yak lupa . Kita juga tahu siapakah diri kita sebenarnya. Aku juga dikenalkan Pak Nanang dengan Si Sukses. Pak Nanang Mengajak kita berimajinasi seolah-olah kita kenal dengan Si Sukses smiley.

Setelah Season pertama kita diberi istirahat , kita bermain dan bercanda ria sambil memakan snack yang sudah disediakan.  Selanjutnya kita juga diberi materi tentang Bela Rasa, Bela rasa itu kreatif kita mampu berfikir bersama,berjalan bersama,berkomunikasi bersama,dan duduk bersama
dalam hidup.

Kita juga diajak menonton film 5 Elang oleh Romo, Sebelum menonton, Romo menjelaskan terlebih dahulu tentang film itu



(Penjelasan yang diberikan Romo)
Film 5 Elang mengajarkan tentang Persahabatan,Rasa Berbagi, dan Tolong Menolong Kepada Teman. Kita semua menonton dengan senang dan serius. Juga ada beberapa siswa yang tertawa terbahak-bahaak dengan adegan yang ada di Film ini yang diperankan oleh 3 Personil CJR.


(Saat Menonton Film, Saya sebelah kiri sendiri)

Setelah menonton Film kita melakukan Renungan. Renungan ini mengajakan kita untuk Menghormati Orang Tua. Kita disuruh mencuci kaki teman yang kita percaya sebagai perumpamaan permintaan maaf kepada orang tua. Ada beberapa siswa yang tak sanggup menahan air mata. Kita semua larut dalam kesedihan dan penyesalan mendalam .

Setelah Renungan Malam kita diberi waktu untuk istirahat. Ada beberapa anak yang bermain-main / berjoget-joget. Walau pas disamperin guru akting mendadak tidur hahaha.. 




( Saya Dan teman teman)




( Beberapa anak sempat bermain carambol )

Pukul 5 kita berkumpul untuk Jogging Pagi.Walaupun beberapa anak ada yang tidak tidur, termasuk saya hehehe..



(Jogging Pagi)

Setelah Jogging pagi kita kembali dan langsung mandi untuk melakukan season terakhir. Setelah mandi kita makan dengan hidangan Nasi Pecel. Kita semua makan bersama dengan lahap.

Setelah makan kita langsung berkumpul kembali untuk melakukan season dengan pak Nanang. Banyak anak yang ngantuk sehingga tidak maksimal menerima materi dari pak Nanang. Pak Nanang sangat menyayangkan kenapa kita semalam tidak tidur.
"Memilih Itu Selalu Mendapat Dan Kehilangan, Seharusnya Anda Sudah Mengerti Anda Harus Memilih Yang Mana Tentunya Memilih Yang Baik dan Tidak Merugikan Diri Sendiri" -Pak Nanang

Itu adalah kata-kata yang tidak akan pernah saya lupakan.

Lalu pak Nanang melakukan relaksasi untuk menghilangkan hambatan hambatan belajar yang ada dalam diri kita dan siap menghapadi UN mendatang.



(Saya [Kiri] Saat di Relaksasi)

Saat terbangun saya merasa lebih plooong,rileks,dan hebatnya saya gak ngantuk lagi smiley

Sekarang aku merasa lebih fokus untuk belajar,dan siap mengahadapi UN mendatang.




(Saya,teman-teman,dan Guru)

Ini adalah kegiatan yang tidak akan pernah aku lupakan sepanjang hidupku. Bermain,Belajar,Berkumpul,Bercanda dengan Sahabat-sahabatku.

Begitulah Sedikit Pengalaman Dari Aku, Jika ada kekurangan mohon dimaklumi. 


Comments
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar